Sidang Promosi Sarwo dalam Program Doctor of Computer Science, Dapatkan Predikat Sangat Memuaskan
Sidang promosi Sarwo dari program Doctor of Computer Science BINUS Graduate Program – BINUS University diselenggarakan dengan lancar pada hari Rabu, 2 September 2020 di Aula kampus BINUS Anggrek. Sarwo menyelesaikan sidangnya dengan disertasi yang berjudul “Deteksi Logo dan Pengenalan Nama Merek dengan One-Stage Logo Detection Framework dan Simplified Resnet50 Backbone.”
Sarwo meneliti dengan domain computer vision dengan domain logo detection, dimana dengan domain ini dapat mendeteksi logo sebuah perusahaan dan persebaran logo tersebut di pasaran dan bisa menjadi dasar marketing sebuah perusahaan untuk memasarkan suatu produk dalam perusahaan.
Dalam mengaplikasikan disertasi ini, Sarwo menyatakan bahwa disertasi ini dapat diaplikasikan di bidang e-commerce untuk menjadi pendeteksi kemiripan suatu logo dengan logo yang lainnya, sehingga jika terdapat kemiripan antara satu logo dengan logo lainnya maka dapat terdeteksi, dan juga disertasi ini bisa digunakan untuk mencari suatu logo yang ada di pasaran.
Dalam sidang Doctorate Program Doctor of Computer Science ini, bapak Sarwo lulus dengan predikat sangat memuaskan dan menjadikan beliau sebagai doktor ke-13 dari Doctor of Computer Science, BINUS University. Sidang promosi Sarwo menghadirkan Prof. Dr. Ir. Edi Abdurachman, MS., M.Sc. Prof. Dr. Widodo Budiharto, S.Si., M.Kom, Dr. Ir. Yaya Heryadi, M.Sc, yang memiliki andil sebagai promotor dalam sidang promosi ini, serta Dr. Ford Lumban Gaol, S.Si., M.Kom, Spits Warnars Harco Leslie Hendric, S.Kom., M.T.I., Ph.D, dan Dr. Eng. Ayu Purwarianti, ST.,MT., yang memiliki andil sebagai para penguji.
Melalui penelitian disertasinya, Sarwo berharap bidang kecerdasan buatan khususnya bidang Computer Vision dapat diimplementasikan di Indonesia seperti di negara negara maju yang telah mengimplementasikannya, seperti contonya CCTV berbasis artificial intelligence sehingga sangat mudah dalam mendeteksi orang hilang dan kejahatan dan akan mengurangi usaha yang besar karena adanya CCTV yang hadir karena kecerdasan buatan dan membantu dalam mendeteksi berbagai masalah. (AZIZAH)